Spesifikasi Lenovo Ideapad S130 14IGM Laptop SSD NVMe Murah Banget

By | Mei 11, 2020

Memang spesifikasi Lenovo Ideapad S130 14IGM ini bukanlah dibuat sebagai laptop untuk desain grafis atau yang lebih berat semisal mengedit video – tidak usah berharap banyaklah. Tetapi Lenovo S130 ini tetap memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan laptop murah di level harga yang sama, 3 jutaan.

Jika anda nge-fans dengan laptop Lenovo, maka pastinya anda pernah tahu bahwa sebelum ini, Lenovo pernah merilis Ideapad 120S – salah satu laptop murah yang pakai SSD paling laris waktu itu – dan Ideapad S130 ini adalah penerusnya.

Perbedaan utama Lenovo Ideapad seri 120S dan S130 terletak pada processor dan media penyimpananya. Selain dua hal ini, bisa dibilang keduanya masih tetap sama.

Ideapad 120S memakai Intel Celeron N3350, sementara Ideapad S130 memakai processor dari seri yang lebih baru, Intel Celeron N4000.

Jika media penyimpanan Lenovo Ideapad 120S memakai SSD SATA 128GB, maka Ideapad S130 memakai yang lebih cepat, SSD NVMe M.2 PCIE 128GB. Kapasitasnya memang sama, tapi SSD NVMe itu secara teori lebih cepat dari SSD SATA.

Menurut Spesifikasi Laptop ID, kedua hal tersebut-lah yang membuat spesifikasi Lenovo Ideapad S130 14IGM sangat layak dipertimbangkan menjadi laptop murah terbaik tahun ini.

Untuk komponen lain, masih relatif sama dengan 120S. Seperti RAM 4GB, desain tipis, bobot ringan, dan baterai yang awet bisa sampai 8 jam.

Lenovo Ideapad S130 14IGM juga mewarisi keyboard Lenovo yang terkenal dengan kenyamanan pakai yang lebih meskipun digunakan untuk mengetik dokumen panjang dalam waktu lama.

Spesifikasi Lenovo Ideapad S130 14IGM

Spesifikasi Lenovo Ideapad S130 14IGM ini pas banget untuk pelajar, mahasiswa, atau bapak ibu guru yang tidak suka pegal-pegal di punggung karena laptopnya berat. Ini enteng saja, 1,4 kg

Supaya anda lebih yakin, coba kita cermati dulu spesifikasi Lenovo S130 ini….

Baca ini juga:  Spesifikasi Asus E203MAH FD411T dan Harga Terbaru Maret 2024

Spesifikasi Lenovo Ideapad S130 14IGM

  • Processor: Intel Celeron Processor N4000 (4M Cache, up to 2.60 GHz)
  • Display: 14.0″ HD (1366 x 768)
  • Memory: 4GB LPDDR4 2400 On Board
  • Storage: 128GB SSD M.2 NVME PCIE
  • Operating System: Windows 10 Home
  • Graphics: Integrated Intel Graphics
  • Audio: 2 x 1 W Speakers
  • Webcam: 720P / with Single Microphon
  • Bluetooth: WiFi 802.11 a/c, Bluetooth 4.0
  • Connectors: 2 x USB 3.0, 1 x Type-C 3.0,HDMI-out, micro SDCard Reader, Audio Combo Jack, always on charging
  • Battery: Up to 8 hours’ with standard battery
  • Dimensions (W x D x H): 334 x 235 x 18.6 mm
  • Weight: Starting at 1.44 kg
  • Garansi Resmi 1 Tahun PT Lenovo Indonesia

Apakah Intel Celeron N4000 itu bagus?

Dibandingkan dengan Intel Celeron N3350 yang digunakan Ideapad 120S, Celeron N4000 memiliki beberapa keunggulan, tapi yang paling terlihat adalah efisiensi tenaga yang lebih baik. Soal kecepatan kerja dan fitur-fiturnya, masih bisa dibilang setara.

Untuk saat ini, Intel Celeron N4000 masih menjadi processor pilihan untuk laptop murah kelas entry. Kecepatan kerjanya antara 1.1 sampai 2.6 GHz (Single Core Burst, Multi Core Burst maksimal sampai 2.5 GHz). Processor ini dibangun dengan dasar platform Gemini Lake.

Di dalamnya, sudah ada Intel UHD Graphics 600 yang menjadi IGP atau pengolah grafis terintegrasi yang kinerjanya sudah cukup bagus dan mencukupi kebutuhan komputasi dasar pengguna.

Celeron N4000 dan Intel UHD Graphics 600 menjadi tandem yang efisien dan optimal untuk memberi pengguna pengalaman bekerja dan hiburan menyenangkan dan iritnya daya baterai yang seimbang.

Anda bisa bekerja nyaman dengan file-file kerja berbasis Office, seperti Microsoft Word, Excel, dan PowerPoint. Berselancar di internet melalui browser juga tidak menjadi masalah. Kegiatan menonton video secara streaming juga bisa lancar – tergantung dengan kualitas dan stabil tidaknya koneksi internet anda.

Baca ini juga:  Spesifikasi Asus A455l dan Update Harga Maret 2024

nDak usah tergoda mengajak dia main game yang berat-berat ya…. Cukup CS Go, Heart, Solitaire, dan Tetris saja.

Apakah SSD NVMe benar-benar membuat perbedaan kecepatan?

Dari sisi kecepatan kerja, SSD bertipe NVMe memang lebih cepat dan efisien dibanding SSD bertipe SATA.

SSD SATA saja sebenarnya sudah cepat untuk laptop murah seperti Lenovo Ideapad S130 ini. Tapi SSD NVMe jelas lebih baik lagi.

Dalam pemakaian sehari-hari, sebenarnya tidak akan terlalu terasa perbedaan antara SSD SATA dan SSD NVMe. Semisal kecepatan booting atau kecepatan loading aplikasi juga tidak akan terasa sebagai lompatan.

Kecepatan SSD NVMe itu baru akan terasa seperti ‘keajaiban’ ketika anda harus mengcopy data dalam ukuran besar – yang mana ini akan jarang banget anda bisa lakukan, mengingat kapasitas SSD M.2 NVMe di Lenovo Ideapad S130 ini hanya 128 GB.

SSD SATA paling lambat pun masih jauh lebih cepat dibanding HDD konvensional. hNah, dengan membeli Lenovo Ideapad S130 ini, berarti anda akan menikmati kecepatan yang semakin berlipat-lipat lagi. Untuk lebih jelasnya silahkan baca juga Upgrade SSD SATA ke SSD NVMe? Jangan Sekarang. Percuma!

Kelebihan Lenovo Ideapad S130

  • memakai processor hemat daya
  • bobot ringan
  • layar 14 inci pas untuk mengetik dokumen panjang dan nonton film
  • memakai SSD NVMe M.2 PCIE yang cepat
  • baterai irit
  • desain tipis dan kokoh
  • keyboard nyaman untuk mengetik

Kekurangan Lenovo Ideapad S130

  • kapasitas SSD NVMe hanya 128GB
  • RAM 4GB on-board tidak bisa ditambah

Harga Lenovo Ideapad S130

Kalau lihat harganya, Lenovo Ideapad S130 ini menjadi saingan laptop HP 14 CK00115TU yang juga memakai Intel Celeron N4000 dan juga SSD 128GB.

Baca ini juga:  Spesifikasi Asus A46c dan Harga Terbaru Maret 2024

Lenovo klaim baterainya bisa bertahan sampai sekitar 8 jam, sementara HP mengklaim CK00115TU bisa digunakan sampai 14 jam. Bingung kan?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *